Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

•Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh - CPBI

Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh - Kita semua tahu bahwa Bahasa Inggris adalah salah satu bahasa yang paling banyak digunakan oleh seluruh orang didunia, itu sebabnya bahasa inggris dijadikan sebagai bahasa internasional. Belajar bahasa inggris bisa dibilang adalah hal yang cukup penting, baik untuk para siswa atau pun untuk masyarakat umum. Nah situs Cepat Paham Bahasa Inggris (CPBI) adalah salah satu media pembelajaran bahasa inggris online yang bisa diakses secara gratis untuk siapapun yang ingin mengenal lebih jauh tentang seluk beluk bahasa inggris.

Kami mengimpun berbagai hal yang berkaitan dengan pembelajaran atau penerapan bahasa inggris. Kali ini kita akan coba membahas tentang Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh. Tertarik untuk mengetahuinya? Jika demikian adanya, maka tidak ada salahnya jika Anda melanjutkan membaca artikel ini hingga selesai supaya bisa memahami dengan baik. Baiklah tidak usah berlama-lama yuk langsung kita simak saja ulasan lengkapnya dibawah ini.

Ulasan Lengkap Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh

Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh

 

Meskipun simple past tense dan present perfect tense sangat berbeda, masih banyak pembelajar bahasa inggris yang merasa sulit untuk membedakan antara simple past tense dan present perfect tense. Keduanya memang sama-sama digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa yang telah lampau atau yang telah terlewati, namun justru karna sama-sama lampau tersebut orang bingung harus menggunakan yang mana antara keduanya.

Perbedaan Penggunaan "Simple Past Tene vs Present Perfect Tense" Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh
Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh

 

Penjelasan Lengkap Antara Penggunaan “Simple Past Tense Dan Present Perfect Tense

 

Simple past tense dan present perfect tense, meskipun sama-sama digunakan untuk menunjukan suatu peristiwa yang telah terjadi atau yang terjadi di masa lampau, keduanya memiliki beberapa perbedaan yang cukup signifikan dan tentu saja tidak dapat digunakan untuk menggantikan satu sama lain karena telah berbeda konteks. Lalu bagaimana penggunaan antara masng-masing nya? Check this out!


ABOUT SIMPLE PAST TENSE

1.Simple past tense merupakan sebuah tenses dalam bahasa inggris, yang digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa yang terjadi di masa lampau tanpa unsur detail mengenai pekerjaan yang dilakukan telah selesai atau belum.

2.Simple Pat tense selalu menggunakan Verb 2 atau kata kerja kedua dalam bahasa inggris.

3.Rumus Simple Past Tense yaitu S +V2 + O + C

4.Kata keterangan waktu yang digunakan simple past tense lebih spesifik dibandingkan dengan present perfect, yaitu yesterday (kemarin) last week (minggu lalu) last month (bulan lalu) dan lain sebagainya.

4.Sebab-Akibat yag ditimbulkan oleh simple past tense sudah tidak bisa dirasakan lagi karena sudah terjadi di waktu lampau. Contoh I ate seafood last month (aku makan seafood bulan lalu).

5.Tidak ditandai dengan kata-kata tertentu seperti has atau have hanya saja ditandai dengan penggunaan Verb 2.


Contoh SIMPLE PAST TENSE Dalam Kalimat

  • I wrote a letter for my mom last month (aku menulis sebuah surat untuk ibuku bulan lalu)
  • we ate seafood together yesterday (kami makan seafood bersama-sama kemarin)
  • my mom called you at 7 p.m in saturday night (ibuku menelepon mu pada pukul 7 malam di sabtu malam)
  • I cooked a delicious food for my daddy (aku memasak sebuah makanan yang lezat untuk ayahku)
  • I and Yola spent the time together in her home (aku dan Yola menghabiskan waktu bersama-sama di rumahnya)

ABOUT PRSENT PERFECT TENSE

1.Present perfect tense merupakan sebuah tenses dalam bahasa inggris yang digunakan untuk menunjukan suatu peristiwa yang terjadi di masa lampau namun biasanya masih ada hubungan nya di waktu sekarang ataupun telah diketahui pekerjaan tersebut telah selesai dikerjakan ataupun belum.

2.Present Perfect Tense menggunakan Verb 3 atau kata kerja ke-3 Dalam bahasa Inggris.

3.Rumus Present Perfect Tense yaitu S+ Have/Has+Verb 3 + O + C.

4.Sebab akibat yang ditimbulkan oleh present perfect tense biasanya masih bisa dirasakan.

5.Present perfect tense ditandai dengan kata has/have dan juga verb 3.


Contoh PRESENT PERFECT TENSE Dalam Kalimat

  • I have worked in this office since last month (aku telah bekerja di kantor ini sejak bulan lalu)
  • she has called me and invited me to her party (dia telah menelepon ku dan mengundangku ke ulangtahun nya)
  • They have played football and won the competition (mereka telah bermain sepakbola dan memenangkan kompetisi)
  • I have studied in this campus for 3 years (aku telah belajar di kampus ini selama 3 tahun)
  • we have cooked a delicious food for 3 hours for you (kami telah memasak sebuah makanan yang lezat selama 3 jam untuk mu)

Demikian penjelasan mengenai simple past tense dan present perfect tense, semoga sahabat SBI dapat memahaminya dan menerapkan nya dengan baik 🙂

-The past cannot be changed, forgotten, edited or erased, it can only be accepted-


Check Materi Penting SBI Lainnya :

The post Perbedaan Penggunaan "Simple Past Tense vs Present Perfect Tense" Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh first appeared on SekolahBahasaInggris.com.

Berakhir sudah pembahasan terkait Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh . Harapannya uraian diatas dapat menjawab rasa penasaran Anda yang mungkin saat ini sedang mencari informasi tersebut. Thank you sudah menyempatkan waktu mampir ke situs cepatpahambahasainggris. blogspot. com dan membaca hingga selesai uraian diatas. See you next time.

Post a Comment for "•Perbedaan Penggunaan “Simple Past Tense vs Present Perfect Tense” Dalam Kalimat Bahasa Inggris Beserta Contoh - CPBI"